PERBANDINGAN GAYA HIDUP HEDONISME SISWA PESANTREN DAN NON PESANTREN MA DARUL HIKMAH KEDUNGMALING SOOKO MOJOKERTO

Roziq Ilmi, M. Bachrul, 51505120021 and Nizar, Muhammad, 2170101004 and Syarif, Muhammad, 0712127308 (2019) PERBANDINGAN GAYA HIDUP HEDONISME SISWA PESANTREN DAN NON PESANTREN MA DARUL HIKMAH KEDUNGMALING SOOKO MOJOKERTO. Bachelor thesis, Universitas Islam Majapahit.

[img] Text
abstrak.pdf
Restricted to Registered users only

Download (397kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB 1 FIKS.pdf

Download (312kB) | Preview
[img] Text
bab 2 fiks roziq.pdf
Restricted to Registered users only

Download (378kB) | Request a copy
[img] Text
bab 3 roziq fiks.pdf
Restricted to Registered users only

Download (358kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV fiks.pdf
Restricted to Registered users only

Download (361kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V fiks.pdf

Download (157kB) | Preview
[img] Text
Lampiran 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (283kB) | Request a copy
[img] Text
Daftar Isi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (98kB) | Request a copy

Abstract

Gaya hidup hedonisme merupakan suatu pola hidup yang aktivitasnya hanya untuk mencari kesenangan dan kenikmatan materi. Bagi mereka yang menganut gaya hidup hedonisme ini, bersenang-senang dan hura-hura merupakan kegiatan utama dalam hidup mereka. Gaya hidup hedonisme ini juga merupakan gaya hidup yang dicontoh oleh masyarakat termasuk pelajar melalui media massa baik media cetak maupun elektronik yang menyuguhkan iklan-iklan seputar make up, parfum, aksesoris, sepatu, tas, dan pakaian. Tayangan-tayangan di televisi seperti sinetron dan infotaiment juga mempengaruhi perkembangan gaya hidup hedonisme. Tujuan penelitian ini adalah : 1) Mengetahui sikap hedonisme siswa pesantren MA Darul Hikmah, 2) Mengetahui sikap hedonisme siswa non pesantren MA Darul Hikmah dan 3) Menganalisis perbandingan sikap hedonisme siswa pesantren dan non pesantren MA Darul Hikmah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif yang dikategorikan sebagai Penelitian Kausal Komparatif / Ex Post Facto karena variabel yang digunakan merupakan sesuatu yang telah terjadi dan tidak perlu memberikan perlakuan kepada variabel yang diteliti. Hasil penelitian ini adalah sikap hedonisme siswa pesantren dan non pesantren itu diketahui nilai sig(2-tailed) sebesar 0,784 dan untuk nilai rata-rata sikap hedonisme siswa pesantren sebesar 73 dengan kriteria 69 – 77 dikatakan sedang, sedangkan sikap hedonisme siswa non pesantren 72 dengan kriteria 65 – 74 dikatakan sedang. Dengan demikian dapat diketahui bahwa nilai sig (2-tailed) 0,840 lebih besar dari probilitas sig (2-tailed) 0,784, maka hipotesis nihil (Ho) yang menyatakan bahwa tidak ada perbandingan antara sikap hedonisme siswa pesantren ditolak, sedangkan hipotesis kerja (Ha) menyatakan ada perbandingan sikap hedonisme antara siswa pesantren dan non pesantren.

Item Type: Skripsi/Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Gaya Hidup Hedonisme, Siswa Pesantren dan Siswa Non Pesantren
Subjects: 0 Majapahit Islamic University Subject Areas > Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam
Divisions: Faculty of Islamic Studies > Islam Religion Education
Depositing User: M. Bachrul Roziq Ilmi
Date Deposited: 16 Jun 2020 01:26
Last Modified: 16 Jun 2020 01:26
URI: http://repository.unim.ac.id/id/eprint/1059

Actions (login required)

View Item View Item