Neneng Dwi Setiowati, Neneng Dwi Setiowati (2019) ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PADA BANK BUMN DAN NON-BUMN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) (Periode 2015-2017). Bachelor thesis, UNIVERSITAS ISLAM MAJAPAHIT MOJOKERTO.
Text
SKRIPSI NAFI'AH A'MADA.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text
JURNAL NAFI'AH A_MADA.pdf Download (354kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Setiowati, Neneng D, 2018. Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Pada Bank BUMN dan Non BUMN yang Terdaftar d Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2015-2017. Skripsi, Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Majapahit (UNIM). Pembimbing I : Hari Setiono, SE., M.Si Pembimbing II : Nur Ainiyah, SE., M.Akt Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perbandingan kinerja keuangan pada Bank BUMN dan Non BUMN yang terdaftar di BEI pada periode 2015-2017. Peneliti mengambil kedua jenis bank tersebut dikarenakan adanya persaingan yang begitu ketat dengan dibuktikan semakin bertambahnya jumlah kantor yang telah didirikan oleh kedua jenis bank. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif komparatif atau membandingkan. Adapun sumber data penelitian ini adalah laporan keuangan Bank BUMN yang diwakili oleh 4 (empat) Bank yaitu BRI, BNI, BTN dan Mandiri. Sedangkan Bank Non BUMN diwakili oleh BCA, Panin, OCBC NISP, Maybank, Danamon, dan Cimb Niaga. Kemudian untuk metode pengumpulan data yang digunakan berupa data sekunder dan teknik pengelolaan serta analisis data yang dilakukan dengan menggunakan Analisis Rasio Keuangan, Analisis Statistik Deskriptif, dan Uji Anova. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Uji Anova memperlihatkan rasio NPL, LDR, GCG, NIM dan CAR tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan Bank BUMN dan Non BUMN, sedangkan rasio ROA terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan Bank BUMN dan Non BUMN dengan nilai sig. thitung < ttabel (0,042 < 0,05). Sehingga dari hasil tersebut menunjukkan tidak adanya perbedaan yang signifikan antara Bank BUMN dan Non BUMN. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Bank BUMN, Bank Non BUMN
Item Type: | Skripsi/Thesis (Bachelor) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Keuangan, Bank BUMN, Bank Non BUMN |
Subjects: | 0 Majapahit Islamic University Subject Areas > Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Faculty of Economics > Accounting |
Depositing User: | Users 1 not found. |
Date Deposited: | 18 Mar 2019 02:24 |
Last Modified: | 02 Apr 2019 05:49 |
URI: | http://repository.unim.ac.id/id/eprint/351 |
Actions (login required)
View Item |