MAKNA DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM TRADISI SUROAN DI DESA JAMBUWER KABUPATEN MALANG

Eko Purwonomo, Eko Purwonomo (2019) MAKNA DAN NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM TRADISI SUROAN DI DESA JAMBUWER KABUPATEN MALANG. Bachelor thesis, UNIVERSITAS ISLAM MAJAPAHIT MOJOKERTO.

[img] Text
BAB 1,2,3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (257kB)
[img] Text
BAB 4,5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)

Abstract

ABSTRAK Eko, Purwonomo. 2018. Makna dan Nilai Pendidikan Karakter Dalam Tradisi Suroan di Desa Jambuwer Kabupaten. Skripsi, program studi pendidikan bahasa dan sastra indonesia, Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan, universitas islam Majapahit Mojokerto. Pembimbing: Taswirul Afkar, S.S., M.Pd. dan Doni Uji Windiatmoko, M. Pd Kata Kunci: Tradisi Suroan, Makna Leksikal, Makna Kultural, Nilai Pendidikan Karakter. Suku Jawa yang memiliki kebudayaan khas, terutama dalam bidang religi dengan tradisi upacaranya yang merupakan bagian dari kehidupan sebagai pengungkapan rasa budayanya. Upacara adat tradisional mempunyai arti bagi warga masyarakat yang bersangkutan, selain bermakna sebagai penghormatan dan rasa syukur terhadap Tuhan juga sebagai sarana sosialisasi dan pengokohan nilai-nilai budaya yang sudah ada dan berlaku dalam kehidupan masyarakat sehari-hari Salah satu daerah yang mempunyai kebudayaan serta masih mempertahankan kebudayaan tersebut adalah Desa Jambuwer Kabupaten Malang, Jawa Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Makna Leksikal, Makna Kultural, dan Nilai Pendidikan Karakter yang terkandung dalam Tradisi Suroan yang terdapat di Desa Jambuwer Kabupaten Malang Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah Tradisi Suroan di Desa Jambuwer. Data dalam penelitian ini berupa hasil wawancara dengan informan, observasi dan dokumentasi serta nilai pendidikan karakter. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, dan observasi serta turut serta dalam pelaksanaan tardisi suroan tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Tradisi Suroan di Desa Jambuwer Kabupaten Malang merupakan salah satu warisan kebudayaan yang terus dilestarikan oleh masyarakat setempat. Hasil penelitian makna yang terdapat pada Tradisi Suroan di Desa Jambuwer terbagi menjadi dua yakni makna leksikal dan makna kultural diantaranya adalah Ater-ater, bubur abang, bubur putih, slametan, tumpeng, urap-urap, tahu tempe, godong gedang, ancak pring, wejangan, pusaka, penget, banyu seger waras, wayang kulit. Hasil penelitian dari nilai pendidikan karakter terdapat delapan nilai, yakni: nilai religius, nilai disiplin, nilai kerja keras, nilai mandiri, nilai rasa ingin tahu, nilai menghargai prestasi, nilai peduli lingkungan dan sosial, serta nilai tanggung jawab.

Item Type: Skripsi/Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Tradisi Suroan, Makna Leksikal, Makna Kultural, Nilai Pendidikan Karakter
Subjects: P Language and Literature > PK Indo-Iranian
Divisions: Faculty of Teacher Training and Education > Indonesia Lenguage Education
Depositing User: Users 1 not found.
Date Deposited: 28 Feb 2019 06:33
Last Modified: 04 Apr 2019 03:45
URI: http://repository.unim.ac.id/id/eprint/103

Actions (login required)

View Item View Item