UJUB DALAM TRADISI SELAMATAN MASYARAKAT DI KECAMATAN BALONGBENDO KABUPATEN SIDOARJO DAN RELEVANSI PADA PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA KAJIAN ETNOLINGUISTIK

KIKIE INDAH PRADANI, PRADANI INDAH KIKIE (2017) UJUB DALAM TRADISI SELAMATAN MASYARAKAT DI KECAMATAN BALONGBENDO KABUPATEN SIDOARJO DAN RELEVANSI PADA PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA KAJIAN ETNOLINGUISTIK. Bachelor thesis, UNIVERSITAS ISLAM MAJAPAHIT MOJOKERTO.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (57kB) | Preview
[img] Text
REVISI SIDANG.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (578kB)

Abstract

Abstrak Pradani, Kikie, Indah. 2017 Ujub Dalam Tradisi Selamataan Masyarakat Di Kecamatan Balongbendo Kabupaten SidoarjoDan Relevansi Pada Pendidikan Karakter Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Di SMA Kajian Etnolinguistik. Skripsi. Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Mojopahit. Pembimbing (I )Taswirul Afkar, M.Pd.. dan (II ) Suwarsono, M.Pd. Teks ujub mewakili konsep hubungan antara manusia dengan Tuhan, manusia dengan sesamanya, manusia dengan alam yang tampak, manusia dengan alam yang tidak tampak, dan manusia dengan dirinya sendiri. Selain itu teks ujub juga mengandung tema-tema permintaan doa selamat, permintaan menguasai alam, khususnya bumi dan air, dan penghormatan kepada para arwah.Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bentuk teks ujub, makna-makna dalam teks ujub pada tradisi selamatan dalam rangka lingkaran hidup seseorang di Kecamatan Balongbendo Kabupaten Sidoarjo dan latar belakang budaya pemaikanya. Penelitian ini menggunakan kajian Etnolinguistik bidang telaah etnolinguitik adalah fenomena kebahasaan yang terkait dengan unsur-unsur budaya, yang meliputi tujuh unsur, tentu saja selain unsur yang berupa bahasa.Ketujuh unsur budaya itu secara lengkap dan urut adalah (1 ) bahasa, (2 ) sistem pengetahuan, (3 ) organisasi sosial, (4 ) sistim petalatan hidup dan teknologi, (5 ) sistim mata pencaharian hidup, (6 ) sistim religi, serta (7 ) kesenian. Jadi manakala ada telaah, kajian, penyelidikan, pemeriksaan, atau penelitian atas fenomena kebahasaan terkait dengan sekurang-kurangnya satu dari enam unsur budaya yang ada, kajian tersebut tergolong kajian etnolinguistik. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah dengan teknik Probability Sampling.Probability Sampling adalah teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama bagi setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik pengambilan tersebut dilakukan dengan cara Simple Random Sampling. Pengambilan anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu. Ujub selalu muncul dalam setiap tradisi slamatan di masyarakat Jawa. Hal ini dikarenakan sistem religi atau kepercayaan masyarakat Jawa akan adanya makhluk gaib. Ujub dalam slamatan adalah wujud dari sistem kepercayaan masyarakat tentang Tuhan, Dewa, Roh-roh halus, neraka, surga, dan lain sebagainya dengan di wujudkan atau disimbolkan melalui makanan-makanan atau ambengan dalam tradisi slamatan. Kata-kata Kunci: Ujub. Tradisi Selamatan. Etnolinguistik

Item Type: Skripsi/Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Ujub. Tradisi Selamatan. Etnolinguistik
Subjects: 0 Majapahit Islamic University Subject Areas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Indonesia
Divisions: Faculty of Teacher Training and Education > Indonesia Lenguage Education
Depositing User: Users 1 not found.
Date Deposited: 25 Mar 2019 06:48
Last Modified: 01 Apr 2019 07:26
URI: http://repository.unim.ac.id/id/eprint/511

Actions (login required)

View Item View Item