PENGARUH SUHU DAN LAMA PENYEDUHAN TERHADAP KARAKTERISTIK TEH HERBAL CELUP BUNGA TELANG DAN JAHE EMPRIT

Nasrulloh, Mochammad Fikri, 51801010003 and Sutrisno, Eko, 0708078204 and ifadah, raida amelia, 0715109301 (2023) PENGARUH SUHU DAN LAMA PENYEDUHAN TERHADAP KARAKTERISTIK TEH HERBAL CELUP BUNGA TELANG DAN JAHE EMPRIT. Bachelor thesis, Universitas Islam Majapahit.

[img] Text
ABSTRAK.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (104kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (330kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (169kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (562kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (6kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (136kB) | Preview
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Minuman fungsional adalah minuman yang mempunyai nilai/efek/dampak positif bagi kesehatan. Bahan pembuatan minuman fungsional adalah dari bahan-bahan herbal. Pada penelitian ini minuman fungsional yang dibuat adalah teh herbal dari bahan bunga telang dan jahe emprit dalam bentuk kemasan kantong celup yang melibatkan 2 faktor perlakuan yaitu suhu penyeduhan dan lama penyeduhan. Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK). Analisis yang diuji adalah analisis fisik (warna), kimia (antioksidan IC50, pH) dan organoleptik (aroma, warna, rasa, penerimaan keseluruhan). Keseluruhan data dianalisis menggunakan Anova dan jika terdapat perbedaan nyata maka dilanjutkan dengan uji Tukey. Berdasarkan data yang didapat, pada analisis warna nilai L tertinggi pada suhu 40o C selama 4 menit yakni 31,89, nilai a* tertinggi pada suhu 100o C selama 10 menit yakni -5,31, nilai b tertinggi pada suhu 70o C selama 10 menit yakni -4,79, untuk nilai pH tertinggi pada suhu 100o C selama 10 menit yakni 7,30, untuk nilai antioksidan IC50 tertinggi pada suhu 100o C selama 10 menit yakni 52,75 ppm, dan hasil rerata organoleptik yang di peroleh berdasarkan penerimaan keseluruhan yang disukai adalah pada perlakuan suhu 70o C selama 7 menit yakni 5,03 dengan kriteria suka. Jika pH basa, warna semakin gelap tergantung pada suhu penyeduhan dan lama waktu penyeduhan yang mempengaruhi terekstraknya pigmen antosianin dan senyawa fenol dari jahe sehingga mempengaruhi tinggi rendahnya antioksidan yang dihasilkan. Faktor utama tingkat kesukaan keseluruhan tinggi berdasarkan uji organoleptik yang pertama adalah rasa, kedua adalah aroma, ketiga adalah warna

Item Type: Skripsi/Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: bunga telang, jahe, minuman fungsional, teh herbal
Subjects: 0 Majapahit Islamic University Subject Areas > Fakultas Teknik > Teknologi Hasil Pertanian
Divisions: Faculty of Engineering > Agricultural Crop Technolgy
Depositing User: Nasrulloh Mochamad Fikri
Date Deposited: 28 Aug 2023 11:50
Last Modified: 28 Aug 2023 11:50
URI: http://repository.unim.ac.id/id/eprint/4771

Actions (login required)

View Item View Item